Dikejar Anjing

Hari ini gue lulus men! uhuy, karena hari ini gue lulus, gue akan menceritakan pengalaman gue pas di kejar anjing (Lah gak nyambung gitu).

Waktu itu di daerah rumah gue, lagi musim-musimnya sepeda. di tempat kami selain musim rambutan, musim duren, ada yang namanya musim sepeda. Emejing.
Gue dan temen-temen gue, waktu itu sedang jalan-jalan naik sepeda, kadang kami balapan, kadang juga kami gaya-gayaan, ada yang standing naik sepeda, ada yang stupid ehh stupi, pokoknya keren-keren. karena gue gak mau kalah sama teman-teman gue, guepun menunjukkan gaya special gue.

- Pertama-tama, gue mengayuh sepeda dengan cepat
- Kedua, perlahan-lahan tangan gue melepaskan pegangan dari sepeda
- Finally, gue jatoh.

Setelah semua teman gue ketawa akibat gaya special gue tadi,
kami kembali berkeliling naik sepeda, beberapa menit kemudian kami memutuskan untuk istirahat dipinggir jalan.
Disaat itu pula kami melihat anjing, ya agak jauh lah dari kami, dan beberapa detik kemudian ada mamang becak.
mamang becak itupun, melewati anjing itu, dengan cara mengarahkan becaknya ke anjing itu, dengan kata lain menakut-nakuti anjing itu. karena anjing itu takut ditabrak becak, anjing itupun minggir.
Akhirnya muncullah lampu ide dikepala gue.

"Liat ya woy, gue takut-takutin itu anjing" Kata gue ke teman-teman gue
"Sok berani kamu lam?" Kata mereka
"Liat aja nanti" Jawab gue dengan penuh keyakinan

Kalau gue berhasil membuat anjing itu takut, otomatis harga diri gue, yang tadinya turun akibat gaya special gue, otomatis langsung naik.
Guepun mengayuh sepeda gue ke arah anjing itu, dengan gaya seperti mamang becak itu, gue merasa tidak takut, mamang becak aja berani, masa gue enggak.
Guepun berhadapan langsung dengan anjing itu, gue mengayuh sepeda ke arah anjing itu, berusaha membuat anjing itu takut, ehh malah anjing itu berbalik menyerang gue, melihat mata anjing itu melotot (Cailah) gue memutuskan untuk kabur. dan anjing itu dengan suksesnya mengejar gue.

"IKEHHHHH" ehh bukan deng "AAAAAAAAA" teriak gue, sambil mengayuh sepeda dengan cepat.

Setelah beberapa menit kemudian, anjing itu berhenti mengejar gue. ahh selamat.
Dengan muka penuh keringat, gue kembali ke tempat temen gue, mereka sudah pada menunggu gue disana, sesampainya disana gue langsung ngomong ke mereka

"Gimana, keren gak gue?" Tanya gue dengan penuh ke sombongan, dan...
"HAHAHAHAHA, WKWKWK" Teman-teman gue pada ngetawain gue

GONDOK!!! gue di ketawain
ahhh, niat gue untuk menaikan harga diri gue, punah, hancur begitu saja, akibat anjing + mamang becak. huft.

Posting Komentar

0 Komentar